Selamat Tahun Baru 2014 Kuda

Selamat tahun baru 2014 buat semua yang baca atau cuma sekedar lewat. Buat yang lagi hapy-hapy dan juga buat yang lagi ada di jalan tetap hati-hati ya, soalnya kalau tahun baru gini biasanya pagi harinya banyak disuguhin berita kecelakaan dimana-mana, jadi tetap jaga diri saja.

Sempat baca-baca twitter dari Info Surabaya, katanya di surabaya terutama di Jl. Panglima Sudirman ada acara Car Free Night. Seru kayaknya kalau malam tahun baru gak ada kendaraan yang lewat.




Tapi sayang, saya gak bisa ke Surabaya ikutan Car Free Night, soalnya seperti tahun-tahun sebelumnya setiap malam pergantian tahun acaranya selalu ngumpul keluarga dan saudara-saudara, berdoa bersama karena sudah diberikan nafas melewati tahun 2013 dan bersyukur juga seluruh keluarga masih lengkap dan bisa berkumpul bersama, entah itu sambil nonton DVD atau sambil bakar-bakar ikan. 

Bicara tentang tahun 2014 katanya menurut shio adalah tahun kuda, tapi saya juga gak begitu paham ini tahun kuda emas/logam atau tahun kuda kayu, soalnya ada yang bilang kuda emas ada juga yang bilang kuda kayu. Tapi kata ramalannya sih Kuda perang, yang artinya bagi yang mau berusaha entah itu buka bisnis atau yang lainnya katanya bakal sukses besar, tapi buat yg bermain nakal dengan aksi tipu-tipu atau settingan-settingan bakal banyak yang terbongkar di tahun ini, bahkan sampai masuk ranah hukum begitu juga buat yang suka mencari sensasi di tahun kuda kayu ini akan ikut terbelit masalah bahkan bisa masuk sampai ranah hukum. Jadi sifatnya benar-benar seperti perang benaran, selain itu shio yang berlambang kuda ini memang di dunia nyata memiliki sifat suka kawin, sehingga di prediksi tahun kuda kayu ini tidak bagus buat masalah rumah tangga, dan diprediksi juga bakal banyak yang kawin cerai ditahun ini.

Yang pasti ramalan tersebut bagi saya pribadi cuma sebuah rambu, jadi boleh percaya boleh gak karena semuanya tinggal dari pribadi kita mau berusaha apa gak dan pastinya selalu berdoa kepada Tuhan supaya usaha kita menjadi berkah buat kita semua.

Sekali lagi selamat tahun baru 2014 buat semuanya, tetap bersyukur dengan selalu melakukan hal-hal baik, no drugs.... no alcohol, lebih baik kita minum es cendol hahaha.. malah nyanyi. Sukses selalu buat semuanya. Amin.

Comments